Jenis Minuman Teh dan Manfaatnya Bagi Tubuh


Jenis Minuman Teh dan Manfaatnya Bagi Tubuh | Teh tidak hanya sekedar minuman untuk dinikmati saja. Tetapi juga bermanfaat bagi Kesehatan tubuh Anda. Hasil Penelitian membuktikan bahwa orang yang sering minum teh, tubuhnya tetap selalu segar dan sehat. Sebab di dalam teh terdapat kandungan zat antioksidan yang dapat mencegah kanker dan memperlambat penuaan. Kandungan Vitamin C pada beberapa jenis teh juga dapat melawan berbagai penyakit, seperti masuk angin. Kandungan poliphone, dapat memperkuat gigi dan mengurangi plak serta dapat membantu proses pencernaan. Manfaat teh tidak hanya itu saja. Berikut Beberapa Jenis Minuman Teh dan Manfaatnya Bagi Tubuh.

1. Teh Hitam
Manfaat Teh Hitam Bagi Tubuh
Teh Hitam
Proses pembuatan Teh hitam yaitu daun dipetik, lalu dilakukan fermentasi penuh hingga daun teh bewarna hitam. Teh hitam bisa memiliki rasa buah dan rasa pedas berkat campuran tertentu. Teh hitam bermanfaat untuk mengurangi resiko stroke serta mengurangi pembekuan pembuluh darah.

2. Teh Hijau
Manfaat Teh Hijau Bagi Tubuh
Teh Hijau
Teh hijau bermanfaat untuk mengurangi resiko kanker dan penyakit jantung, menurunkan kolestrol, menurunkan berat badan Anda terutama yang ingin langsing. serta dapat mengurangi resiko diabetes.
3. Teh Susu
Manfaat Teh Susu Bagi Tubuh

Seduhan teh susu yang terkenal di dunia yaitu India. terbuat dari teh hitam dicampur rempah-rempah seperti jahe, kapulaga, kayu manis dan dicampur dengan susu. Selain itu juga kadang kala di campur dengan teh lain sehingga kandungan dan manfaatnya lebih banyak pada teh susu ini.

4. Teh Merah Bunga Rosella
Manfaat Teh Merah Bunga Rosella Bagi Tubuh

Teh merah bunga rosella ini bermanfaat untuk mengatasi batuk, hipertensi, radikal bebas, asam urat, kolestrol, anti kejang saluran pernafasan, antibakteri, dan anticacing.

5. Teh Putih
Manfaat Teh Putih Bagi Tubuh
Teh Putih terbuat dari daun teh yang masih muda dan diambil pada bagian bawah pohon. Teh putih mengandung senyawa kimia sehingga bermanfaat untuk melawan kanker. 

6. Teh Kuning
Manfaat Teh Kuning Bagi Tubuh

Teh Kuning merupakan sebutan untuk teh yang memiliki kualitas tinggi yang berasal dari daun teh yang diolah seperti teh hijau tetapi dengan proses pengeringan yang lebih lambat. Bermanfaat untuk memperlancar pencernaan.

Ya itulah beberapa Jenis Teh dari sekian banyaknya jenis teh di dunia ini. Banyak sekali manfaat teh bagi kesehatan tubuh. Nah mulai sekarang lebih baik banyak konsumsi teh daripada minuman softdrink yang tidak memiliki khasiat. Sekian Jenis minuman teh dan manfaat bagi kesehatan tubuh. Semoga bermanfaat.